IQPlus, (15/08) - PT Laksana Citranusantara mengumumkan rencana penawaran tender untuk membeli seluruh saham-saham PT Lamicitra Nusantara Tbk (LAMI) yang dimiliki pemegang saham publik sejumlah 81.730.000 saham.
Menurut keterangan perseroan Selasa menyebutkan, jumlah tersebut mewakili 7,11% dari jumlah seluruh saham perusahaan sasaran yang telah dikeluarkan dan disetor penuh dengan harga penawaran Rp814.
Penawaran tender ini dilakukan dalam rangka rencana penghapusan saham-saham pada Bursa Efek Indonesia dan perubahan dari perusahaan terbuka menjadi perusahaan tertutup. Usulan rencana go-private ini telah disetujui dalam RUPS Luar Biasa perseroan pada 16 Juni 2017 lalu.
PT Laksana Citranusantara adalah pemegang saham mayoritas perseroan atau sebanyak 1.066.687.992 saham yang mewakili 92,88% dari seluruh saham berkode perdagangan LAMI ini. Masa penawaran tender direncanakan selama 30 hari dari mulai 25 Agustus 2017 hingga 25 September 2017. (end)
Komentar
Posting Komentar