IQPlus, (10/09) - PT Indosat Tbk (ISAT) meraih pendapatan konsolidasi sebesar Rp15,112 triliun hingga semeter I 2017 naik 8,4% dibandingkan pendapatan konsolidasi Rp13,942 triliun di periode sama tahun sebelumnya.
Sementara EBITDA naik 10,5% menjadi Rp6,674 triliun dari Rp6,040 triliun sedangkan marjin EBITDA mencapai 44,2%.
Laba yang dapat didistribusikan kepada pemilik entitas induk naik menjadi Rp784 miliar dari laba Rp428 miliar di periode semster I tahun sebelumnya. Secangkan aliran arus kas naik menjadi Rp2,516 triliun dari Rp1,34 triliun tahun sebelumnya.
Pendapatan dari layanan data selular juga tumbuh pesat sebesar 39,4% menjadi Rp6,8 triliun. Pendapatan data memberi kontribusi sebesar 54,1% terhadap pendapatan selular.
Selain itu, beban operasional perseroan selama semester I/2017 meningkat 5,1%, di bawah tingkat pertumbuhan pendapatan. Sehingga perseroan berhasil meningkatkan laba usaha sebesar 32,0% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. (end)
Komentar
Posting Komentar