PT Bank Maspion Indonesia Tbk (BMAS) telah melakukan pembelian aset berupa tanah dan bangunan di Jl. Basuki Rahmat No.50-54 Surabaya dari perusahaan afiliasi.
Menurut keterangan Sri Redjeki, Direktur Perseroan pada Rabu ini, nilai transaksi pembelian tanah dari PT Bumi Maspion ini sebesar Rp150,60 miliar.
Adapun PT Bumi Maspion merupakan group pemegang saham Perseroan. Aset tersebut terdiri dari tanah seluas 203,2 dan 1.342 m2 serta bangunan seluas 2.300 m2 yang terletak di Kelurahan Tegalsari, Surabaya.
Adapun pembelain tanah dan bangunan ini kata Sri, guna dipergunakan untuk kantor pusat perseroan sehingga akan lebih menunjang kegiatan operasional perseroan. (end)
IQPLUS
Komentar
Posting Komentar