Analisa Saham | LSIP | 12 Juli 2017
Prospek sektor crude palm oil (CPO) terlihat masih cerah, harga CPO akhir tahun diprediksi berada pada level Rp 8.400 per kilogram (kg). Kestabilan harga ditopang oleh permintaan domestik yang tetap kuat.
PT London Sumatra Tbk (LSIP) bakal menikmati kestabilan harga tersebut. Sebab, LSIP telah mencatat kenaikan produksi CPO. Sepanjang kuartal I tahun 2017, produksi CPO LSIP meningkat 27,5% menjadi 120.099 ton. Tahun ini, produksi CPO LSIP diperkirakan akan meningkat 18,4% pada 2017 menjadi 437.582 ton yang merupakan angka produksi normal sebelum dilanda fenomena cuaca El-Nino.
Pada perdagangan pekan ini, saham LSIP menguat 30 poin ke level 1.460 per saham. Saham LSIP saat ini diperdagangkan dengan PER 9,8 kali.
Secara teknikal, terdapat pola double bottom pada saham LSIP, yang mengindikasi adanya potensi teknikal rebound. Kami memberikan rekomendasi trading buy, selama harga di atas 1435. Support 1400. Resisten 1460-1480. (AR|Disclm.On)
Komentar
Posting Komentar