Saham ini menarik untuk besok, berikut analisa teknikalnya:
Harga yang tertahan di atas 320, 320 merupakan support BEST sejak minggu lalu.
Akumulasi asing terus menerus, sudah terjadi sejak awal bulan Maret, menjadikan saham ini kokoh karena masih ada peminatnya dari kalangan investor asing.
Memantul dari support MA20-nya hari ini.
Dengan melihat bahwa hari ini BEST telah memantul dari MA20 hari ini, maka potensi naiknya besok diprediksi cukup kuat.
Bagaimana dengan target? Too bad, menggunakan MA saat uptrend tidak memungkinkan untuk menemukan target ataupun resistance.
Sehingga jika menggunakan histori saja, kita dapat menjadikan harga 350 sebagai target kenaikan BEST. Angka 350 ini juga merupakan harga tertinggi yang pernah terjadi pada saham BEST, sehingga selain menjadi resistance, 350 juga dapat menjadi target pertama BEST.
Berikut trading plan-nya:
Buy di range 330 – 334, TP 350. Selama harga masih di atas 320 boleh hold.
Baik, mari kita ukur besok, apakah BEST akan bergerak sesuai rencana atau tidak. Jika sesuai maka kita akan cuan sama-sama. Cheers!
by William Hartanto
Komentar
Posting Komentar