HARGA NAIK SIGNIFIKAN, BEI SUSPENSI SAHAM YPAS
IQPlus, (13/06) - Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini menghentikan sementara perdagangan saham PT Yanaprima Hastapersada Tbk (YPAS) mulai sesi pertama perdagangan.
Menurut Irvan Susandy, Kadiv Pengawasan Transaksi BEI Selasa, suspensi dilakukan karena terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada saham tersebut dan suspensi dilakukan dalam rangka cooling down.
Penghentian smeentara dilakukan di pasar reguler dan pasar tunai dengan tujuan untuk memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar untuk mempertimbangkan secara matang berdasarkan informasi yang ada dalam setiap pengambilan keputusan investasinay pada saham YPAS.
Harga saham perseroan pada 18 April 2017 masih di level Rp800 dan terus naik hingga ditutup di level Rp1.750 per lembar pada 12 Juni 2017. (end)
Komentar
Posting Komentar