MEDC menguat menembus keatas down trend resistennya dan resisten area konsolidasinya dikisaran 2800. Penguatan MEDC ini didorong oleh sentimen positif dari menguatnya harga minyak dunia. Harga minyak menguat dan bertahan diatas US$ 50 per barel, didukung oleh meningkatnya kepercayaan bahwa OPEC dan produsen besar lainnya bakal setuju untuk mempertahankan pembatasan produksi untuk sisa tahun 2017 dan hingga memasuki kuartal pertama tahun 2018 atau 9 bulan kedepan.
Secara teknikal, jika dapat bertahan diatas level 2800, maka MEDC berpotensi melanjutkan kenaikannya menuju target terdekat dikisaran 2940-2960. Apabila nantinya kenaikan saham ini dapat terus berlanjut dan dapat menembus keatas level 3000, maka MEDC akan menuju target berikutnya di kisaran 3130-3170. Indikator teknikal Stochastic bergerak naik, sedangkan MACD bergerak mendatar cenderung meningkat, mengindikasikan bahwa saham ini mulai bergerak positif dalam jangka pendek.
Rekomendasi: Buy. Batasi resiko apabila kembali bergerak turun dan gagal bertahan di 2650.
Komentar
Posting Komentar