MIDI UTAMA AKAN BAGI DIVIDEN Rp20,5 PER SAHAM
IQPlus, (22/05) - PT Midi Utama Tbk (MIDI) akan membagikan dividen sebesar Rp20,5 per lembar saham kepada para pemegang sahamnya yang jadual pembagiannya akan diatur kemudian.
Menurut keterangan perseroan Senin disebutkan bahwa total nilai pembagian dividen yang disetujui oleh RUPS Tahunan perseroan yang digelar 18 Mei lalu sebesar Rp59.088.236.500.
Sedangkan dana sebesar Rp1.000.000.000 dari laba bersih 2016 untuk dana cadangan serta sisa laba 2016 sebesar Rp135.955.875.612 akan dicatat sebagai laba ditahan. \
RUPS Perseroan juga mengangkat satu Komisaris independen baru Fernia Rosalie Kristianto setelah tiga komisaris perseroan berhenti dan mengangkat satu direksi baru yakni Solihin.
Dengan demikian susunan Komisaris Perseroan :
Presiden Komisaris : Budiyanto Djoko Susanto
Komisaris : Hendra Jaya
Komisaris Independen : Fernia Rosalie Kristianto
Presiden Direktur : Rullyanto
Direktur : Maria Theresia Velina Yulianto
Direktur : Harryanto Susanto
Direktur : Solihin
Direktur Independen : Suantop Po
Komentar
Posting Komentar