INTER DELTA GARAP COLD STORAGE MAKANAN DAN MINUMAN
IQPlus, (09/05) - PT Inter Delta Tbk (INTD) tahun ini akan membuat cold storage sebagai penunjang kegiatan usaha baru perseroan yaitu berupa bisnis makanan dan minuman.
Menurut keterangan perseroan Selasa disebutkan tahun ini perseroan juga akan melanjutkan program-progam tahun sebelumnya baik program pemasaran, operasional maupun peningkatan kapabilitas karyawan melalui pelatihan-pelatihan internal atau eksternal/
Perseroan juga akan terus mencermati setiap perkembangan terutama dunia usaha yang berkaitan dengan usaha Perseroan seperti perkembangan teknologi dan perubahan harga. Dengan demikian Perseroan akan lebih siap dan lebih mempunyai daya saing yang semakin kuat.
Pada periode tiga bulan pertama tahun 2017 perseroan membukukan penjualan sebesar Rp 7,68 miliar, penjualan turun sebesar Rp 11,08 miliar dari Rp 18,77 miliar pada 31 Maret 2016 menjadi Rp 7,68 miliar pada 31 Maret 2017. Penjualan secara total ini didukung oleh penjualan pada segmen Usaha Kertas Cetak Foto sebesar Rp 3,96 miliar, bahan kimia pemrosesan foto sebesar Rp 2,11 miliar dan lain-lain sebesar Rp 1,65 miliar. (end)
Komentar
Posting Komentar