ANAK USAHA SMMT LAKUKAN RESTRUKTURISASI PINJAMAN DENGAN PERMATA
IQplus, (22/12) - Anak usaha PT Golden Eagle Energy Tbk (SMMT) yakni PT Triaryani yang 85% sahamnya dimiliki secara tidak langsung oleh perseroan, telah menandatangani perubahan perjanjian pemberian fasilitas perbankan.
Chrismasari Dewi Sudono, Direktur Golden Eagle Energy dalam keterangan yang diperoleh Kamis menyebutkan, perubahan perjanjian tersebut dilakukan oleh PT Bank Permata Tbk pada 19 Desember 2016 dengan akta No,54 dihadapan Susanna Tanu, Notaris di Jakarta.
Adapun perubahan yang dilakukan antara lain Fasilitas Term Loan (TL) dengan nilai kurang lebih sebesar US$9,5 juta dan Rp48,6 miliar dan Fasilitas Revolving Loan (RL) dengan nilai Rp66,7 miliar.
Nilai fasilitas TL dan RL diatas merupakan nilai outstanding loan PT Triaryani per tanggal penandatanganan Perubahan Perjanjian KRedit. Fasilitas Term Loan diperpanjang waktu pembayarannya semulai sampai Maret 2019 berubah menjadi 31 Desember 2021.
Sementara restrukturisasi nilai angsuran nilai pembayaran fasilitas dimana angsuran kewajiban pokok per kuartal dimulai dengan angsuran kurang lebih sebesar US$24 ribu dan Rp122 juta dan akan terus meningkat hingga 31 Desember 2021.
Selain itu juga ada penurunan suku bunga menjadi 5,50% per tahun untuk fasilitas dalam mata uang dolar AS dan 11,00% per tahun dalam mata uang rupiah. Untuk fasilitas Revolving Loan penurunan suku bunga menjadi 11% per tahun.
Dengan adanya restrukturisasi pinjaman ini, menurut Dewi akan sangat berpengaruh positif pada kegiatan opoerasional PT Triaryani ke depan dengan jangka waktu pembayaran dan bunga yang lebih ringan. (end)
by HPX
Komentar
Posting Komentar