Headline Berita Saham Hari Ini, 7 November 2016
Target kinerja 2017: Waskita Karya (WSKT) incar laba bersih naik 50% YoY (Bisnis Indonesia)
WSKT incar laba bersih naik ke IDR2,7tr dibandingkan dengan perkiraan realisasi tahun ini di IDR1,8tr.
Belanja modal 2017: Astra Otoparts (AUTO) menganggarkan belanja modal IDR700miliar (Bisnis Indonesia)
AUTO akan menyisihkan IDR700miliar untuk belanja modal tahun depan untuk meningkatkan kapasitas dan memperluas jaringan pemasaran.
Wika akan mendapatkan dana segar dari right issue (Investor Daily)
PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) akan mendapatkan uang sebesar Rp6,14 triliun dari right issue. Harga pelaksanaan right issue ini sebesar Rp2.180/saham.
Astra Otoparts menargetkan belanja modal Rp700 miliar (Investor Daily)
PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) mengatur belanja modal (capex) sebesar Rp700 miliar untuk tahun depan. Target belanja modal ini menurun 22,2% YoY, dibandingkan dengan pengeluaran belanja modal 2016.
Trisula akan membeli kembali 10% sahamnya (Investor Daily)
PT Trisula International Tbk (TRIS) akan membeli kembali sahamnya sebanyak 104,5 juta lembar saham, atau setara dengan 10% dari modal. Perusahaan akan menggunakan kas internal mereka sebesar Rp34,5 miliar untuk melakukan aksi korporasi ini.
Harga minyak mentah RI naik 10.6% (Media Indonesia)
Kementrian ESDM menetapkan harga minyak mentah Indonesia (Indonesia crude price) pada October 2016 sebesar USD46.64/barel. Jumlah ini meningkat sebesar 10.6% jika dibandingkan September 2016 sebesar USD42.17/barel.
Presiden minta proyek KA bandara tepat waktu (Media Indonesia)
Presiden Jokowi optimistis pembangunan infrastruktur sebagai bagian dari revitalisasi bandara Soekarno-Hatta, termasuk proyek kereta bandara, akan rampung pada pertengahan 2017.
NPL kredit komersial meningkat (Kontan)
Hingga 3Q16, setidaknya ada tiga bank yang memiliki NPL kredit komersial melewati batas aman 5%, yaitu BMRI, BBTN, dan BBRI.
PTBA ogah mengubah spesifikasi Sumsel 8 (Kontan)
Nilai investasi PLTU Sumsel 8 akan membengkak apabila PLN bersikukuh mengubah spesifikasi pembangkit. PTBA telah menanamkan investasi sekitar USD1.6bn untuk spesifikasi pembangkit 2x620 megawatt ini.
UNTR mengincar tiga PLTU lagi (Kontan)
UNTR akan menggandeng mitra bisnis untuk mengerjakan tiga PLTU dengan total investasi sekitar USD1.8bn.
(Bisnis Indonesia)
Kinerja 2017: Semen Baturaja (SMBR) incar penjualan naik 9% YoY
Pemangkasan anggaran: laju PDB terganggu
Aksi damai 4 November berjalan lancar: memperkuat persepsi investasi
Komentar
Posting Komentar