Ulasan Pasar Modal Hari Ini, 4 Oktober 2016 (Global)
Daewoo Global Market
US
Saham-saham AS ditutup melemah di hari Senin seiring dengan kekhawatiran terhadap kondisi keuangan Deutsche Bank serta rencana Inggris untuk keluar dari Uni Eropa di tengah data manufaktur yang lebih baik dari ekspektasi.
Beberapa analis mengatakan bahwa laporan aktivitas manufaktur AS, yang menunjukkan pergeseran kembali ke wilayah ekspansi, berpotensi meningkatkan kekhawatiran bahwa Federal Reserve akan menaikkan suku bunga lebih cepat.
Institute for Supply Management mengatakan indeks manufaktur naik menjadi 51,5% bulan lalu setelah turun ke zona negatif pada bulan Agustus. Sejumlah ekonom yang disurvei MarketWatch memperkirakan indeks 50,6%. Pembacaan lebih dari 50 mengindikasikan pertumbuhan dalam aktivitas.
Sementara itu, belanja untuk proyek konstruksi AS melemah pada bulan Agustus dan Juli dipimpin oleh penurunan tajam pada belanja proyek-proyek publik, ungkap Departemen Perdagangan. Belanja konstruksi jatuh 0,7% pada bulan Agustus.
Europe
Saham-saham Eropa mayoritas flat di hari Senin karena pasar mempertimbangkan perkembangan penyelesaian Deutsche Bank dan proses Brexit Inggris.
Indeks FTSE 100 di London naik sekitar 1,2%, sedangkan CAC naik 0,1%. Sementara bursa Jerman ditutup untuk hari libur nasional.
Deutsche Bank masih menjadi fokus investor, meskipun saham perusahaan tidak diperdagangkan pada hari Senin. Terdapat kemungkinan penyelesaian antara pemberi pinjaman Jerman itu dengan Departemen Kehakiman AS.
Sementara itu di Inggris, Perdana Menteri Theresa May mengatakan bahwa ia berencana menggerakkan proses Brexit di akhir Maret atau awal April. Berbicara di konferensi tahunan partai Konservatif di Birmingham, May mengatakan sudah waktunya untuk "melanjutkan pekerjaan".
Komentar
Posting Komentar