Headline Berita Saham Hari Ini, 30 September 2016
AKRA bidik IDR800bn dari JIIPE (Kontan)
AKRA menargetkan penjualan lahan di kawasan industri yang berlokasi di Gresik, Jawa Timur ini bisa mencapai 40ha.
EXCL targetkan kenaikan data (Kontan)
EXCL berharap kontribusi pendapatan bisnis data naik di atas 50% terhadap total pendapatan perusahaan itu.
PP dan Asuransi Jiwasraya kolaborasi dalam bisnis properti (Investor Daily)
PT PP Tbk (PTPP) telah menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan PT Asuransi Jiwasraya untuk mengelola tanah dan bangunan dari PT Asuransi Jiwasraya. Aset diperkirakan sebesar Rp7 triliun.
Visi Media mengurangi divestasi saham Intermedia (Investor Daily)
PT Visi Media Asia Tbk (VIVA) melakukan pemotongan divestasi saham PT Intermedia Capital Tbk (MDIA) dari 15% menjadi 7.5%. VIVA akan mendapatkan dana sebesar Rp939,04 miliar dari divestasi tersebut.
MPM Grup mendapat pinjaman USD131 juta (Investor Daily)
PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) melalui anak perusahaannya, yaitu PT Mitra Pinasthika Mustika Finance mendapat pinjaman sebesar USD131 juta. Perusahaan mendapatkan pinjaman ini dari delapan bank Jepang.
LRT mampu tingkatkan investasi property (Media Indonesia)
Keberadaan LRT Cawang bakal mendorong tumbuhnya investasi property di sekitar kawasan tersebut. Pada tahap pertama, ADHI membangun tiga lintasan (trase). Pertama koridor Cawang –Cibubur 14.3 km. Kedua koridor Cawang-Bekasi Timur sepanjang 18.3km.
(Bisnis Indonesia)
RAPBN 2017: Cadangan belanja naik
Pengumuman cukai: Kenaikan tarif di kisaran 8%-11%
Industri farmasi: Penundaan tender obat pengaruhi pertumbuhan
Peringkat utang perusahaan: Pefindo cermati sektor properti & komoditas
Proyeksi kinerja 2017: TPIA incar pendapatan USD2miliar
Bursa menguat: Pipeline IDR22,1triliun segera meluncur
Monetisasi: JSMR siapkan divestasi anak usaha
Produk DIRE: APLN kebut penjualan 2 hotel
Rencana akuisisi: PTPP seleksi 15 perusahaan energi
Kinerja prapenjualan: Saatnya BSDE tancap gas?
Komentar
Posting Komentar