Berita Saham Hari Ini, 26 September 2016
Waskita suntik modal segar ke bisnis jalan tol (Kontan)
Seiring dengan perkembangan realisasi proyek yang digarap lewat anak usaha PT Waskita Toll Road (WTR), WSKT terus menggelontorkan modal untuk bisnis jalan tol.
RAPBN 2017 realistis dengan sejumlah catatan (Kontan)
Pemerintah dan DPR sudah menyepakati sejumlah asumsi d an postur dalam RAPBN 2017.
Premium-Pertamax harus bisa bersaing (Media Indonesia)
Kementrian ESDM berencana menurunkan harga BBM premium 1 October 2016 sebesar IDR300-500/liter. Seiring dengan penurunan BBM beroktan 88 dan kenaikan penggunaan BBM beroktan 90 ke atas, harga premium harus bisa bersaing dan diposisikan sebagai bagian dari pilihan.
Bank Singapura tidak jegal amnesti pajak (Media Indonesia)
OJK memastikan tidak ada bukti bank di Singapura menghalangi nasabah warga negara Indonesia (WNI) untuk ikut program amnesti pajak.
Waskita Karya lebih agresif di jalan tol (Investor Daily)
PT Waskita Karya Tbk (WSKT) mempersiapkan untuk lelang penawaran proyek jalan tol Penajam Pasar Utara yang terletak di Balikpapan, Kalimantan Timur. WSKT akan membentuk anak perusahaan baru yang bernama PT Tol Balikpapan. Investasi proyek ini adalah sebesar Rp5,6 triliun.
Jaya Ancol mendapat pinjaman sebesar Rp300 miliar (Investor Daily)
PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) mendapat pinjaman sebesar Rp300 miliar dari Bank DKI. PJAA telah menandatangani perjanjian fasilitas pinjaman pada tanggal 22 September 2016.
(Bisnis Indonesia)
Proyeksi harga CPO 2016: faktor pemulihan produksi jadi penentu
Penambahan kontrak baru: ACST berharap kuartal IV
Pendanaan proyek: ADHI tarik 75% plafon pinjaman
Konstitusionalkah pemotongan APBNP 2016
Model baru bermunculan: penjualan SUV mengesankan
PDB kuartal III/2016 diprediksi masih di atas 5%
Komentar
Posting Komentar